eng
competition

Text Practice Mode

Tes 2 - 2018 - Pendidikan Indonesia (Min 15 WPM, <10 Menit = Lulus)

created Oct 8th 2018, 06:03 by Bayu Saputro


2


Rating

225 words
13 completed
00:00
Sekolah menengah pertama
Sekolah menengah pertama dan madrasah tsanawiyah adalah bagian dari pendidikan dasar di Indonesia. Setelah tamat dari SD atau MI, para siswa dapat memilih untuk memasuki SMP atau MTs selama tiga tahun pada kisaran usia 12-14. Setelah tiga tahun dan tamat, para siswa dapat meneruskan pendidikan mereka ke sekolah menengah atas, sekolah menengah kejuruan, atau madrasah aliyah.
 
Sekolah menengah atas
Di Indonesia, pada tingkatan ini terdapat tiga jenis sekolah, yaitu sekolah menengah atas, sekolah menengah kejuruan, dan madrasah aliyah. Siswa SMA dipersiapkan untuk melanjutkan pendidikannya di perguruan tinggi, sedangkan siswa SMK dipersiapkan untuk dapat langsung memasuki dunia kerja tanpa melanjutkan ke tahapan pendidikan selanjutnya. Madrasah aliyah pada dasarnya sama dengan sekolah menengah atas, tetapi porsi kurikulum keagamaannya lebih besar dibandingkan dengan sekolah menengah atas.
 
Pendidikan tinggi
Setelah tamat dari sekolah menengah atas atau madrasah aliyah, para siswa dapat memasuki perguruan tinggi. Pendidikan tinggi di Indonesia dibagi ke dalam dua kategori: yakni negeri dan swasta. Kedua-duanya dipandu oleh Kementerian Pendidikan Nasional. Terdapat beberapa jenis lembaga pendidikan tinggi; misalnya universitas, sekolah tinggi, institut, akademi, dan politeknik.
Ada beberapa tingkatan gelar yang dapat diraih di pendidikan tinggi.

saving score / loading statistics ...